Balikpapan, 20 Mei 2012 - Balikpapan kembali membara, kira-kira tadi sekitar jam 5 pagi terjadi kebakaran di daerah pasar Klandasan. 4 jam kemudian apinya baru bisa dipadamkan setelah ada 5 mobil pemadam kebakaran memadamkan api yang mengamuk. Akibatnya ada sekitar 293 bangunan termasuk 1 mushola juga habis ludes terbakar. Kerugian ditaksir sekitar ratusan miliyar rupiah.
Penyebab kebakaran masih diselidiki oleh pihak kepolisian, tapi sebagian warga sekitar TKP mengatakan penyebab kebakaran disebabkan karena ada hubungan arus pendek listrik (alias korslet).
Untuk sementara, kasus ini masih diselidiki oleh pihak kepolisian dan para korban kebakaran masih di tempat pengungsian.